PRESS RELEASE KOMUNITAS SOMATUA



KOMISI
KOMUNITAS MAHASISWA INDEPENDEN SOMATUA INTAN JAYA

 
“Bertolak Dari Diri Kembalilah Ke Jati Dirimu”


PT. MINESERVE INTERNASIONAL ATAU PT. EKSPLORASI NUSA JAYA HARUS MEMBERI SOSIALISASI MENYELURUH DI INTAN JAYA

Apapun namanya PT. PT Pertambagan dari nama ke nama tetap sama saja dalam cara kerjanya. PT. PT Pertambagan yang ingin masuk di Intan Jaya sebaiknya memberikan pemahaman atau sosialisasi kepada masyarakat dari Anepone – Sanepone sampai di Mbulu – Mbulu, karena dengan belajar, dengan mendengar, dengan melihat serta mengalami akibat – akibat PT. PT Pertambagan maupun PT. PT lainnya di Indonesia maupun dibelahan dunia mana saja kaum pribumi menjadi korban dan korban akibat PT. PT tersebut, maka pada hari ini senin 9 Juli 2012 KOMISI “Komunitas Mahasiswa Independen Somatua Intan Jaya” menggelar jumpa pers di sekretariat KOMISI di Rumah Almarhum Pilipus Andreas Kum, jalan kali nona – Nabire Papua.

PRESS RELEASE

Nama berubah nama sampai kapanpun tetap cara kerja dari PT. PT Pertambagan maupun PT. PT lainnya selalu menipu masyarakat pribumi dengan keterbatasan pengetahuan yang ada pada masyarakat untuk menjadikan masyarakat pribumi sebagai korban. Tepatnya pada tanggal 5 Mei 2012 PT. Eksplorasi Nusa Jaya telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat di Intan Jaya di Distrik Sugapa. Saat melakukan sosialisasi di Distrik Sugapa Kabupaten Intan Jaya PT. Eksplorasi Nusa Jaya tidak melibatkan tokoh – tokoh yang ada di Intan Jaya, seperti Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Intelektual serta Mahasiswa Intan Jaya dan yang menjadi moderator saat sosialisasi itu adalah pejabat Kabupaten Intan Jaya yang KOMISI tidak ingin muat dalam press release ini, karena menjaga nama baik pejabat tersebut.
            Sosialisasi yang diberikan oleh PT. Eksplorasi Nusa Jaya kepada masyarakat setempat tidak dijelaskan secara mendalam. PT. Eksplorasi Nusa Jaya juga tidak menjelaskan apa keuntungan dari Eksplorasi? Apa kerugian? Dan bagimana hasil untuk masyarakat pemilik hak ulayat?

PT. Eksplorasi Nusa Jaya juga tidak memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang apa keuntungan Eksploitasi bagi masyarakat pribumi? Apa kerugian dari Eksploitasi untuk masyarakat pribumi? bagimana Hasil untuk masyarakat Pribumi? Dan bagimana dengan kehidupan masyarakat pribumi di Kabupaten Intan Jaya tentang bahaya Limba Tambang akibat Eksploitasi?

            PT. Eksplorasi Nusa Jaya maupun pihak – pihak yang berkepentingan terhadap kekayaan alam Intan Jaya sebaiknya memberikan pemahan tentang kerugian, dampak dan hasil untuk pemilik hak ulayat dan bahaya limba tambang, jika masyarakat memahami akan semua hal  itu, maka masyarakatlah yang akan menerima bahwa PT. PT Pertambagan boleh masuk dan tidak boleh masuk, bukan dengan melakukan penipuan dan pembodohan terhadap masyarakat dengan memberikan gula – gula manis.
PT. Eksplorasi Nusa Jaya maupun pihak – pihak yang berkepentingan terhadap kekayaan alam Intan Jaya  juga musti melihat letak geogerafis Kabupaten Intan Jaya yang bergunug – gunung dan memiliki sungai – sungai yang begitu banyak yang sangat tidak memungkinkan untuk masukan PT. PT Pertambagan.

            PT. Eksplorasi maupun pihak – pihak yang berkepentingan terhadap kekayaan alam Intan Jaya musti membuka mata lebar – lebar dan melihat kehidupan masyarakat intan jaya yang pada umumnya mengantungkan hidup mereka pada sungai – sungai yang ada di Intan Jaya. Jika perusahaan Tambang di paksakan masuk di Intan Jaya, maka ini merupakan upaya pihak – pihak yang berkepentingan terhadap kekayaan alam Intan Jaya dengan sengaja dan sengaja ingin membunuh dan menghabiskan masyarakat Anepone – Sanepone sampai Mbulu – Mbulu.

            KOMISI “Komunitas Mahasiswa Independen Somatua Intan Jaya” sudah mendapat data bahwa; ada beberapa kandidat yang meng - Gadeng Investor Asing dalam Pemilukada Intan Jaya. Hal ini dilakukan bila besok jadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Intan Jaya terpilih, maka dengan jelas Investor akan ber – Operasi di Intan Jaya. Cara ini adalah sebuah upaya Pemerintah Kabupaten Intan Jaya dan Pihak – Pihak yang berkepentingan dengan “Segaja Ingin Membunuh Masyarakat Intan Jaya” yang tidak tau apa – apa.

 Dibawa ini pernyataan sikap  KOMISI “ Komunitas Mahasiswa Independen Somatua Intan Jaya”

Pernyataan Sikap
========================
Nomor: 009- PS/KOMISI/9/V/2012

Jika masyarakat Intan Jaya saat ini hanya ingat makan hari ini dan pake hari ini. Maka masyarakat Intan Jaya dalam gegaman binatang buas (KOMMA MBOGO) yang siap musnah dan musnah dari bumi Intan Jaya.
Kami yang tergabung dalam (KOMISI) Komunitas Mahasiswa Independen Somatua Intan Jaya menyatakan dengan tegas bahwa;
1.      Investor Asing maupun pihak – pihak yang berkepentingan terhadap kekayaan alam Intan Jaya segera sosialisasi umum di seluruh wilayah Intan Jaya tentang bahaya limba, keuntungan dan kerugian serta manfaat dari eksploitasi untuk masyarakat pemilik hak ulayat.
2.      Pihak – pihak yang mempunyai kepentingan terhadap kekayaan alam intan jaya jangan memanfaatkan masyarakat adat dengan ketertinggalan dan kebodohan mereka hanya untuk memuaskan kepentingan diri sendiri dam kelompok.
3.      Investor asing maupun pihak – pihak yang berkepentingan terhadap kekayaan alam intan jaya akan berhadapan dengan Komunitas Mahasiswa Independen Somatua Intan Jaya (KOMISI) Jika tidak mengikuti keinginan masyarakat adat dalam pembagian hasil Tambang Intan Jaya.
4.      KOMISI “Komunitas Mahasiswa Independen Somatua Intan Jaya” Tidak akan pernah tinggal diam untuk melindungi kekayaan alam Intan Jaya. 
                  Demikian pernyataan sikap ini dibuat dengan sesungguhnya untuk ditindak-lanjuti oleh pihak- pihak terkait demi menyelamatkan Umat Tuhan di Kabupaten Intan Jaya dari bahaya Binatang Buas.
                                                                                                     Nabire, Senin 9 Juni 2012
Yang Menyatakan:
                            Petrus Ugipa                                                                           Omil Jagani

Selaku Koordinator KOMISI Distrik Wandae                         Selaku Sekreraris Panitia Sosialisai KOMISI

Rufinus Japugau
Selaku Ketua Panitia Sosialisai

Mengetahui:

Karel Kobogau
Sekretaris Umum KOMISI